
Rizky Ridho dalam laga Timnas Indonesia vs China, Kamis (5/6/2025). (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi
Bola.net – Klub asal Spanyol, Cadiz CF, membuat heboh netizen di Tanah Air. Sebab mereka tiba-tiba meminta rekomendasi pemain asal Indonesia dan nama Rizky Ridho langsung menjadi jawabannya.
Cadiz merupakan klub penghuni La Liga 2 alias Segunda Division alias kompetisi kasta kedua Liga Spanyol. Di laman Instagram-nya yakni @cadizclubdefutbol, mereka bertanya pada netizen asal Indonesia tentang siapa pemain lokal yang mereka rekomendasikan untuk gabung tim asuhan Gaizka Garitano tersebut.
“Kalau kamu bisa merekrut satu pemain Indonesia untuk Cadiz CF, siapa yang akan kamu pilih?” tulis Cadiz CF, yang musim lalu finis di peringkat ke-13 itu.
“Like kalau kamu ingin melihat pemain Indonesia bermain di klub kami!” lanjut Cadiz CF, yang juga memiliki akun X berbahasa Indonesia, @Cadiz_CFID.
Nama Rizky Ridho Muncul
Selebrasi pemain Cadiz dalam laga persahabatan versus Manchester United, Kamis (8/12/2022) (c) Cadiz CF
Netizen pun langsung merespon pertanyaan tersebut. Nama bek Timnas Indonesia dan Persija Jakarta, langsung muncul dalam kolom komentar, plus nama lain macam Justin Hubner.
Rizky Ridho masih mempunyai kontrak dengan Persija hingga 2026. Namun, sejak dua tahun terakhir, ia selalu disarankan untuk berkarier di luar negeri berbekal kualitasnya.
Belum ada tanda-tanda Rizky Ridho memperpanjang masa baktinya di Persija. Sesuai aturan, bek berusia 23 tahun itu bisa bernegosiasi dengan klub lain enam bulan sebelum perjanjiannya berakhir.
Dalam usia yang masih cukup muda, Rizky Ridho sudah mempunyai pengalaman yang banyak. Pemain berpostur 183cm ini memiliki 45 caps bersama Timnas Indonesia.
Justin Berstatus Free Agent
Justin Hubner dalam laga Timnas Indonesia vs Bahrain, Selasa (25/3/2025). (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi
Sedangkan Justin Hubner, bakal berstatus free agent pasca-kontraknya berakhir bersama Wolverhampton Wanderers U-21 per 1 Juli 2025. Masa depannya masih misterius.
Sejak bergabung pada 2020, Hubner belum pernah bermain untuk tim utama Wolverhampton Wanderers. Dia sempat dipinjamkan ke klub Jepang, Cerezo Osaka, selama empat bulan pada 2024 dan hanya mencatatkan delapan penampilan di sana.
Selama di Wolverhampton Wanderers U-21 dan U-23, Hubner berstatus sebagai kapten. Palang pintu berusia 21 tahun itu juga langganan menjadi pilihan utama.
Disadur dari: Bola.com/Muhammad Adiyaksa/Aning Jati
Published: 25/06/2025